(SPNEWS) Serang,  (9/4/2016) Pasca pemungutan suara yang menghasilkan Asep Saupulloh, S.H, M.H  menjadi  Ketua PSP SPN PT Nikomas Gemilang periode 2016-2019 yang dilaksanakan (23-24/4/2016) maka (9/4/2016) Sidang Paripurna LAPORAN PERTANGGUNG JAWABAN KEPENGURUSAN PSP SPS KAWASAN INDUSTRI PT NIKOMAS GEMILANG PERIODE 2013-2016 dengan Tema “SOLIDARITAS DAN SOLIDITAS SEBAGAI KUNCI MERAIH CITA-CITA”. Dihadiri oleh 146 delegasi, Gatot Ari Wibowo (HR Pusat), Supandi yusuf (SD Pusat), Ishaq & Ahmad (HR & SD PUMA ASICS), Ade firdaus, Haerudin & Saeful (HR Adidas), Posman & Ketut (HR NIKE), Sumitro (HR SPI), Kusmin & Sugianto (DPP SPN), Intan indria Dewi (DPD SPN Banten), Masriyadi, Haerudin, Kamid & Rusmilah (DPC SPN Kabupaten Serang).

Sidang dimulai pukul 09.00 WIB dengan serangkaian acara pembukaan, Pembacaan kalam Illahi, menyanyikan lagu Indonesia Raya dan pembacaan ikrar SPN. Kemudian dilanjutkan dengan laporan dari Ketua Panitia yang disampaikan Firman Effendi, dalam laporannya disampaikan tentang terjadinya gesekan kecil didalam kepanitiaan tetapi dapat diminimalisir sehingga KONFERTA VII dapat terlaksana dengan baik dan disampaikan pula bahwa target hasil pemungutan suara yang sebessar 80% dari seluruh anggota hanya tercapai 63%.

Selanjutnya adalah rangkaian sambutan, yang pertama sambutan dari Ketua PSP SPN Kawasan Industri PT Nikomas Gemilang Asep Saefulloh, S.H, M.H. Dalam sambutannya disampaikan apresiasi kepada Management dalam menjaga keharmonisan Hubungan Industrian. Dilanjutkan sambutan dari Pimpinan Perusahaan Gatot Ari Wibowo yang memberikan apresiasi tinggi kepada Pengurus PSP SPN Periode 2013-2016, dan berharap agar Hubugan Industrial kedepannya akan semakin baik. DPC SPN Kabupaten Serang yang diwakili oleh Masriyadi dalam sambutannya menyatakan keunikan dari PSP SPN Kawasan Industri PT Nikomas Gemilang karena dengan anggota 52.000 lebih hanya mempunyai 33 orang pengurus saja dan menyatakan bahwa PSP SPN PT Nikomas Gemilang menjadi sentar dari perjuangan buruh khususnya di Serang Timur. Sambutan dari DPC SPN Kabupaten Serang ini sekaligus membuka  Sidang Paripurna Laporan Pertanggungjawaban Kepengurusan PSP SPN Kawasan Industri PT Nikomas Gemilang periode 2013-2016. Sebelum sidang menyanyikan terlebih dahulu lagu Mars SPN.

Baca juga:  KARENA CACING, PENGUSAHA SARDEN TERANCAM BANGKRUT

Sidang Paripurna I dipimpin Pimpinan sidang sementara dengan agenda Pengesahan Jadwal  Acara, Pengesahan Tata Tertib dan pemilihan Pimpinan Sidang.  Sidang Paripurna II yaitu Pembacaan Laporan Pertanggung Jawaban PSP SPN periode 2013-2016, dan seluruh delegasi dapat menerima laporan pertanggung jawaban tersebut tanpa catatan.

Setelah Ishoma Sidang Paripurna III dimulai pukul 13..00 WIB dengan agenda pembentukan Komisi, Rapat Komisi, Laporan hasil Rapat Komisi dan Pengesahan. Komisi A membahas Program Kerja PSP SPN PT Nikomas gemilang periode 2016-2019, Komisi B membahas Rekomendasi Organisasi. Setelah pengesahan hasil Rapat Komisi selanjutnya Kepengurusan PSP SPN PT Nikomas Gemilang periode 2013-2016 dinyatakan DEMISIONER. Sidang Paripurna IV yaitu penyampaian hasil Pemungutan Suara, Penetapan Ketua Terpilih, Pembentukan Tim Formatur dan Rapat Tim Formatur. Tim Formatur terdiri dari : Asep Saefulloh, Sarkim (Devisi Nike), Gery Sukrisno (Devisi Adidas), Andi (S5), Firman Efendi (SPI), Tantra Riswanto (Pusat), Yepi (Puma Asics), Kartoni (Kayuen) dan Desty (Evetech). Rapat Tim Formatur molor dari waktu yang disediakan yaitu 20 menit menjadi 60 menit. Sidang Paripurna V yaitu menyampaikan hasil rapat Tim Formatur sekaligus mengumumkan komposisi dan Personalia PSP SPN Kawasan Industri PT Nikomas Gemilang periode 2016-2019 yaitu :

Ketua : Asep Saefulloh SH MH

Baca juga:  TKI DI MALAYSIA TIDAK DIAKUI SEBAGAI PEKERJA

Sekertaris Umum : Herry Sofyan

Sekertaris Keuangan : Sri Lestari

Wakil Ketua : Suprihat, Andreas Kristian Lubis, Desna dan Marjuki

3 orang di Bidang Pendidikan & Latihan, 3 orang di Bidang Advokasi, 3 orang di Bidang Organisasi dan Kaderisasi, 2 orang di Bidang K3, 2 orang Bidang Olahraga, 2 orang di Bidang sosial Masyarakat, 2 Orang di Bidang Seni & Budaya, 2 Orang di Bidang HI dan Koperasi, 2 orang di Bidang Kesra, 2 orang di Bidang Invstigasi & Monitoring, 2 orang di Bidang Penelitian & Pengembangan dan 2 Orang di Bidang Pemberdayaan Perempuan & Perlindungan Anak.

Selain Komposisi Pengurus mengingat jumlah anggota yang besar dan wilayah pabrik yang luas maka dibentuk Tim Asistensi dan Komite. Tim Asistensi (3 orang BPKO, 8 orang Publikasi, 8 orang Laskar), Tim Komite (2 orang Komite Hukum & Perundang-undangan, 3 orang Komite Pengembangan SDM, 2 Orang Komite Seni & Budaya, 4 orang Komite Olahraga, 2 orang Komite Usaha).

Setelah pembacaan susunan Kepengurusan PSP SPN Kawasan Industri PT Nikomas Gemilang periode 2016-2019 maka Sidang Paripurna resmi ditutup. Selanjutnya sambutan dari Ketua baru PSP SPN Kawasan Industri PT Nikomas Gemilang Asep Saefulloh SH MH, yang sebelum menyampaikan sambutannya terlebih dahulu mempersilahkan kepada peserta sidang untuk melihat kupon doorprize yang tersedia dibawah kursi masing-masing. Dalam sambutannya Ketua terpilih menyatakan terima kasih kepada seluruh peserta sidang sehingga sidang dapat berlangsung dengan aman dan tertib, dilanjutkan dengan sambutan dari DPC SPN Kabupaten Serang yang diwakili oleh Masriyadi, beliau mengucapkan selamat dan selamat bekerja bagi Ketua baru dan Kepenguruan baru PSP SPN Kawasan Industri PT Nikomas Gemilang Periode 2016-2019.

Mumun/Shanto/JABAR 6/COED