​Organisasi milenial yang berbasis kekuatan anggota selalu menjunjung tinggi kolaborasi.

(SPN News) Anyer, bertempat di Lembah Bukit Hijau ( LBH) Mancak, Anyer pada hari Sabtu-Minggu (20-21/07/2019) berlangsung kegiatan pendidikan capacity building dan tim building DPC SPN Kabupaten Serang dengan peserta dari pengurus, perwakilan anggota dan anggota PSP SPN PT Bees Footwear Inc. Kegiatan pendidikan kali ini mengambil tema “Organisasi milenial yang berbasis kekuatan anggota selalu menjunjung tinggi kolaborasi”.

Pendidikan dibagi menjadi dua sesi yakni sesi indoor dengan pemateri Masriadi dan Asep Saepulloh S.H, M.M dari DPC SPN Kabupaten Serang dan juga materi outdoor berupa fun game yang membangun kekompakan sebuah tim dengan instruktur dari Tim fasilitator dan tim instruktur DPC SPN Kabupaten Serang.

Baca juga:  Konferda VI DPD SPN Jawa Barat Dibuka di Bogor

Ernalia selaku bidang pendidikan dan latihan PSP SPN PT Bees Footwear Inc menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh pengurus DPC SPN Kabupaten Serang, pengurus PSP SPN PT Bees Footwear Inci, perwakilan anggota dan anggota atas kerja sama yang baik sehingga acara pendidikan kali ini berjalan dengan lancar sesuai dengan yang diharapkan. “Semoga ilmu yg didapat dua hari ini bisa di serap dengan baik dan di manfaatkan dengan baik pula untuk perjuangan kita dalam meningkatkan kesejahteraan buruh dan keluarganya.” imbuhnya.

SN 02/Editor