Rapat final koordinasi untuk peringatan HUT SPN ke-45
(SPN News) Serang, mendekati pelaksanaan peringatan HUT SPN ke-45, guna mematangkan konsep dan teknis lapangan, diadakan Rapat Final Koordinasi di Kantor DPD SPN Provinsi Banten, tepatnya di Ruko Glodok Blok E No 7 Kota Serang Baru, Kota Serang, Banten pada (8/9/2018).
“Terima kasih atas kerja keras seluruh Panitia HUT SPN 45 dan supporting DPP SPN maupun seluruh perangkat organisasi, semoga kegiatan bisa berjalan lancar dan tidak ada kendala yang berarti.” Ungkap Puji Santoso S.H, selaku Ketua Panitia HUT SPN.
Dan atas nama Panitia, Puji menghimbau kepada seluruh jajaran pengurus SPN di semua tingkatan dan seluruh anggota, mensupport dan mensukseskan peringatan HUT SPN 45. “Karena ini adalah hajat organisasi SPN secara keseluruhan”. ujarnya.
Hal senada diungkapkan Ramidi, Sekretaris Umum DPP SPN saat dikonfirmasi selesai rapat. Dirinya mengapresiasi kepada panitia. “Dengan segala keterbatasan waktu dan pendanaan, panitia sudah mengerucut dan memastikan waktu dan tempat pelaksanaan”, kata Ramidi, menjelaskan.
Lanjut Ramidi berpesan kepada seluruh anggota SPN di seluruh Indonesia, meminta agar menggunakan moment peringatan HUT SPN sebagai wacana konsolidasi. “Membangun dan menguatkan organisasi agar tumbuh semakin kuat rasa memiliki SPN.” tambah Sekretaris DPP SPN.
Dari hasil rapat hari ini, beberapa point penting disepakati dan ditetapkan dalam rapat, Diantaranya, tempat pelaksanaan peringatan HUT akan di adakan di Kota Serang Banten, pada hari Sabtu, (15/9/2018).
Dijadwalkan, ribuan orang peserta dari berbagai daerah, berbagai kegiatan akan dilakukan, mulai dari acara Ceremonial, Parade Orasi HUT SPN ke-45, Pemotongan Tumpeng, Deklarasi Kongres Damai DPP SPN, DPD SPN, DPC SPN seluruh Indonesia, Pembacaan “SUARA PERJUANGAN SPN”. diadakan pula Bakti Sosial galang dana untuk korban bencana gempa di NTB.
Tidak ketinggalan, sebagai bentuk apresiasi kepada anggota SPN atas partisipasi dan hadir memeriahkan peringatan HUT SPN di Kota Serang ini, 1 Unit Grand Prize sepeda motor menanti bagi anggota yang beruntung. Selain itu, puluhan unit Door Prize pun disandingan.
Abdul Munir/Editor