(SPN News) Jakarta, Komite Perempuan PSP SPN PT Master Wovenindo Label bekerjasama dengan Rumah Sakit Islam Sukapura Jakarta Utara dan menggandeng BPJS Kesehatan Jakarta Utara mengadakan kegiatan peduli Kesehatan Pekerja Perempuan melalui acara Pemeriksaan Papinikolau test (PAP)  Smear dan periksa payudara sendiri (SADARI). Kegiatan ini sendiri digagas oleh Ketua Komite Perempuan sekaligus wakil ketua bidang Keuangan PSP SPN PT Master Wovenindo Label yaitu Ibu Heni Yuliati bersama bung Andre sebagai Ketua.

Sesuai jadwal yang telah diagendakan tepatnya Hari Kamis tanggal 24 Agustus 2017 kegiatan pemeriksaan PAP Smear dan SADARI dilaksanakan. Jam 09.00 WIB, diawali dengan sambutan dari Ketua PSP SPN PT Master Wovenindo Label yaitu bung Andre, kegiatan ini resmi dibuka. Dalam sambutannya bung Andre menyampaikan “bahwa kegiatan ini diadakan sebagai bentuk kepedulian terhadap kesehatan pekerja perempuan dalam hal ini tidak terbatas pada pekerjanya saja bahkan istri dari pekerja diundang untuk mengikuti kegiatan tersebut. Pemeriksaan PAP Smear dan SADARI adalah pemeriksaan dini terhadap Kanker Serviks dan Kanker Payudara dimana penyakit ini merupakan penyakit mematikan yang menyerang perempuan pada khususnya”. Dilanjutkan sambutan dari Ketua Komite Perempuan PSP SPN PT Master Wovenindo Label, Ibu Heni Yuliati bahwa hal ini dilakukan karena ada masukan positif dari anggota dengan tujuan untuk meningkatkan kesadaran tentang pentingnya arti kesehatan. Selain itu sebagai pertimbangan bahwa mayoritas pekerja di PT Master Wovenindo Label adalah perempuan.

Baca juga:  PEMILIHAN KETUA BARU PSP SPN KAWASAN INDUSTRI NIKOMAS GEMILANG

Selanjutnya hal yang sama disampaikan oleh tim dokter dari RS Islam Sukapura sebagai narasumber bahwa dalam hal ini yang terpenting adalah pencegahan atau antisipasi. Dimana antisipasi terhadap kanker lebih baik daripada menyembuhkan, khususnya kanker serviks dan kanker payudara.

Berawal dari perencanaan dalam pertemuan internal PSP yang dilanjutkan dengan penghimpunan data peserta kemudian direalisasikan dengan kerjasama antara semua pihak yang terlibat hingga suksesnya acara tersebut.  Kegiatan ini berlangsung lebih kurang 3 jam yang dilakukan di area perusahaan dan diikuti oleh 125 orang peserta yang terdiri dari pekerja perempuan dan istri daripada pekerja yang bekerja di PT Master Wovenindo Label.

Harapannya dengan kegiatan ini bahwa para pekerja perempuan bisa mendeteksi sendiri lebih dini tentang penyakit kanker ini. Selain itu mereka juga bisa menyadari bahwa mencegah itu lebih baik daripada mengobati.

Baca juga:  PENDANAAN PENSIUN DAN PESANGON

Acara selesai jam 12 siang dan ditutup dengan do’a yang dipimpin oleh Wakil Ketua bidang Keagamaan, bung Rudi Suhendar.

Shanto dari narasumber PSP SPN PT MEL/Coed