Koalisi Buruh Pangkal Perjuangan (KBPP) Kabupaten Karawang mengadakan rapat kordinasi dengan Bupati Kabupaten Karawang Celiica Nurrachadiana terkait UMSK 2018
(SPN News) Karawang, Koalisi Buruh Pangkal Perjuangan (KBPP) Karawang mengadakan Rapat Koordinasi UMSK Karawang tahun 2018 dengan Bupati Karawang Cellica Nurrachadiana dan Kadisnakertrans Karawang H. Suroto sekaligus Ketua Depekab Karawang di Cafe & Resto Coppe Grand Taruma Karawang pada 21 Maret 2018. Tetapi rapat koordinasi ini tidak dihadiri oleh Apindo Kabupaten Karawang dengan alasan Konsolidasi Formula nilai UMSK 2018 belum ada.
Ketua Depekab menyampaikan kepada KBPP untuk hasil penyampaian dari Surat Depekab kepada Apindo, yang mengatakan “Apindo akan membawakan masing-masing 25 Orang sesuai Sektor, dari Apindo dan Serikat Pekerja. 25 orang dari Serikat pekerja itu akan di wakilkan dari 19 orang KBPP dan dari Depekab 6 orang ” pungkas nya
“Perjalanan Umsk Karawang tahun 2018 ini di katagorikan berjalan alot terhitung dari bulan November 2017 sampai bulan sekarang yaitu bulan Maret 2018 yang belum ada kesepakatan sampai hari ini. ” Tuturnya lagi
Dan Inilah hasil dari rapat koordinasi UMSK 2018 Karawang dengan Bupati Karawang dan Kadisnakertrans atau Depekab Karawang :
1. Hari senin tanggal 26 Maret 2018 akan ada pertemuan kembali internal Dewan Pengupahan Karawang dengan Bupati Karawang untuk Rapat Koordinasi UMSK 2018 hasil pertemuan dengan Apindo pada hari Jum’at, tanggal 23 Maret 2018 pkl 13.00 Wib yang di fasilitasi oleh Pemerintah Daerah Karawang terkait nilai nominal yang diusulkan oleh Depekab dan Apindo kepada Bupati Karawang
2. KBPP akan memenuhi konsultasi rekomendasi Bupati terkait UMSK 2018 dari Disnakertrans Provinsi Jawa Barat pada tanggal 26 Maret 2018
3. Bupati Karawang Cellica Nurrachadiana menjanjikan bahwa UMSK 2018 tidak akan menunggu daerah-daerah lain yang belum ada kesepakatan, dengan keyakinannya Karawang akan jadi UMSK 2018 yang tertinggi atau juara.
4. Mekanisme pembayaran UMSK 2018. Cellica Nurrachadiana sebagai Bupati Karawang akan menyampaikan kepada Apindo Untuk UMSK dirapel dan di bayarkan terhitung dari Tanggal 1 Januari 2018
5. KBPP meminta di buatkan berita acara atau Risalah pada pertemuan dengan Apindo.
Besar harapan Bupati Karawang untuk memberikan dan membantu serta mengupayakan keinginan KBPP bisa terrealisasi untuk UMSK 2018.
Shanto dikutip dari koran perjuangan/Editor