PSP SPN Kawasan Industri Nikomas Gemilang mengadakan berbagai kegiatan yang bermanfaat untuk anggota dan keluarganya selama bulan suci Ramadhan

(SPNEWS) Serang, bulan suci Ramadan merupakan bulan yang ditunggu tunggu oleh umat muslim di dunia. Dimana bulan ini merupakan bulan di mana banyak orang yang berlomba lomba melakukan kegiatan yang bermanfaat untuk sesama. Di bulan ini juga PSP SPN Kawasan Industri Nikomas Gemilang melakukan berbagai macam kegiatan yang bermanfaat untuk anggota khususnya dan sesama manusia pada umumnya.

Safari ramadhan yang dirangkai oleh PSP SPN Kawasan Industri Nikomas Gemilang diantara nya yang pertama pembagian takjil yang dilakukan setiap hari Senin sampai dengan Jum’at di kawasan Industri Nikomas Gemilang yang di berikan kepada seluruh karyawan Nikomas yang bekerja lembur sehingga berpotensi waktu berbuka puasa di jalan.

Baca juga:  MENAKER AKAN BAHAS USULAN KENAIKAN UPAH 15% DI DEPENAS

Kegiatan berikutnya yakni mengikuti kegiatan Tarling atau Tarawih Keliling di masjid masjid yang ada di kawasan Industri Nikomas Gemilang dimana ada enam masjid dengan bergiliran sholat Tarawih berjamaah di setiap masjidnya yang diikuti oleh jajaran pengurus dan asistensi PSP SPN Kawasan Industri Nikomas Gemilang.

Dan kegiatan pamungkas yakni pembagian santunan anak yatim dan dhuafa yang ditujukan untuk anak yatim anak anggota PSP SPN Kawasan Industri Nikomas Gemilang sebanyak 447 anak yang telah dibagi pada (25-27/04/2022) yang bekerja sama dengan management di masing masing pabrik serta anak yatim dan dhuafa yang ada di sekitar Kawasan Industri Nikomas Gemilang dengan berkolaborasi dengan desa setempat di Kecamatan Kibin, Kabupaten Serang, Banten.

Baca juga:  SPN MASUK DALAM DEWAN PENGUPAHAN KABUPATEN MOROWALI

“Dana untuk santunan anak yatim dan dhuafa ini sebesar 2,5% dari saldo keuangan PSP SPN Kawasan Industri Nikomas Gemilang pada bulan Maret 2022 yang kami keluarkan untuk disampaikan kepada yang berhak.” ujar Suprihat, S.H selaku ketua PSP SPN Kawasan Industri Nikomas Gemilang.

SN 02/Editor