Bersatu bergerak gapai cita-cita bersama SPN

(SPN News) Serang, bertempat di Hotel Marina Anyer berlangsung acara pendidikan Capacity dan Caracter Building pada hari Sabtu – Minggu (14-15/07/2018), dengan tema “Bersatu bergerak gapai cita+cita bersama”. Kegiatan ini diikuti oleh peserta dari pengurus dan perwakilan anggota PSP SPN PT Nikomas Gemilang, PSP SPN PT Tozen, PSP SPN PT United Kingland, dan PSP SPN PT Luhai yang difasiltasi oleh DPC SPN Kabupaten Serang. Tujuan dari pendidikan ini adalah untuk menumbuhkan dan meningkatkan kapasitas diri serta memperkuat karakter sebagai seorang pemimpin organisasi SPN sehingga dapat mengembangkan organisasi menjadi lebih solid dan kuat.

Herry Sofyan SE dalam kesempatan ini menyampaikan mengenai penguatan organisasi serta beberapa peraturan ketenagakerjaan. Dalam pendidikan ini diisi pula oleh Asep Rahmatulloh seorang motivator yang memberikan motivasi dan penguatan kepada seluruh peserta agar menjadi seorang pemimpin yang baik serta menjadi satu tim yang solid sehingga dapat membawa organisasi menjadi makin kuat serta dapat mencapai tujuan bersama.

Baca juga:  PENGANGGURAN INDONESIA TERTINGGI KE-2 DI ASIA TENGGARA

Mumun/Editor