(SPN News) Serang , 07 November 2016  bertempat di Gedung PKPRI Kabupaten Serang yang beralamat di Jalan KH Su’eb No.7 Cibagus Kota Serang,  Dewan Pimpinan Pusat SPN melaksanakan Membership Meeting Serikat Pekerja Nasional dalam rangka konsolidasi dengan anggota SPN se-propinsi Banten. Dalam kesempatan ini hadir 120 orang yang terdiri dari perwakilan Pengurus DPP SPN Sebanyak enam orang , Pengurus  DPD SPN Provinsi Banten , DPC SPN dan juga para ketua PSP SPN se-propinsi Banten .

Acara dibuka tepat pukul. 10.30 WIB diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya yang dipimpin oleh saudari Dewi Maryani yang merupakan Pengurus DPC SPN Kabupaten Serang. Acara selanjutnya adalah sambutan-sambutan. Sambutan pertama dari Ketua DPD SPN Provinsi Banten Bapak Ahmad Saukani SH yang menyampaikan selamat datang kepada seluruh peserta Membership Meeting , agenda hari ini adalah  konsolidasi dan Evaluasi  dan juga sosialiasasi hasil workshop nasional II. Sambutan selanjutnya disampaikan oleh Ketua umum SPN Bapak Iwan Kusmawan SH, beliau menyampaikan bahwa Agenda membership meeting ini adalah  merupakan implementasi dan juga   tindak lanjut dari workshop nasional II SPN yang diselenggarakan di Bogor, Membership Meeting di Banten adalah merupakan Membership Meeting pertama kali dilaksanakan pasca diselenggarakannya workshop  nasional II dan agenda membership meeting ini nantinya juga  akan dilaksanakan diwilayah- wilayah lain, bulan depan akan dilaksanakan di Jawa Tengah dan DIY, Kemudian akan dilanjutkan ke Jawa Timur, Jawa Barat , DKI Jakarta, Sumatera Barat dan juga wilayah – wilayah yang lain di Indonesia. Konsolidasi ini dilaksanakan dalam rangka penguatan organisasi Serikat Pekerja Nasional.

Baca juga:  BIMBINGAN TEKNIS PENYUSUNAN STRUKTUR DAN SKALA UPAH

Sebelum materi Membership Meeting disampaikan, untuk menambah semangat juang dan juga menumbuhkan kecintaan pada SPN maka seluruh peserta mengawalinya dengan menyanyikan lagu Mars SPN  yang kembali dipandu oleh saudari Dewi Mayani. Kemudian acara dilanjutkan ke materi pokok yang disampaikan oleh bapak Iwan Kusmawan SH,  di antaranya adalah mengenai perkembangan  upah diwilayah- wilayah termasuk penolakan penetapan upah yang diatur dalam  PP 78 , Pembahasan perubahan  AD/ART SPN , persiapan Kongres KSPI sampai dengan persiapan pelaksanaan Majenas ke III yang direncanakan akan dilaksanakan di Sumatera Utara.

Acara ditutup tepat pukul 15.30 WIB.

 

Nurlatifah/Coed