​Buruh memperingati hari pahlawan dengan melakukan aksi unjuk rasa untuk menuntut upah layak dan isu ketenagakerjaan lainnya.

(SPN News) Jakarta, sekitar 2000 massa aksi buruh dari berbagai Federasi yang tergabung dalam KSPI maupun Federasi  lainnya, pada 10 November 2017 melakukan aksi unjuk rasa dalam memperingati hari pahlawan. Aksi yang dipusatkan di Balai Kota DKI Jakarta ini dan rencananya akan dilanjutkan di Istana Negara.

SPN sendiri dalam aksi unjuk rasa kali ini menyuarakan berbagai isu, yaitu :

1. Penetapan upah minimum harus berdasarkan kepada KHL, inflasi daerah dan PDRB, penegakkan penerapan upah minimum dan penetapan struktur dan skala upah. Meminta agar pemerintah mencabut PP No 78/2015.

Baca juga:  DAMPAK KENAIKAN HARGA BBM, BURUH INDUSTRI TEKSTIL TERANCAM DIRUMAHKAN

2. Penegakan dan pengawasan K3.

3. Jaminan sosial bagi buruh dan keluarganya.

4. Menolak PHK sepihak.

5. Menolak Union Busting.

Shanto/Mansur/Aprilianti/Nurlatifah/Editor