Konferta V PSP SPN PT Bintang Surya Sejati Sukses Kabupaten Tangerang

(SPN News) Tangerang, (03/11/2019) dengan berakhirnya kepengurusan masa bakti tahun 2016-2019, PSP SPN PT Bintang Surya Sejati Sukses (BSSS), Tangerang melaksanakan Konferensi Anggota (Konferta) yang ke V di Rumah Makan (RM) Gudeg Jogja Podomoro, Pasar Kemis, Tangerang. Agenda dilaksanakan bertujuan memilih Ketua dan pengurus PSP masa bakti 2019-2022, juga untuk menyampaikan laporan pertanggung jawaban kerja kepengurusan lama.

“Dikarenakan tidak ada calon yang mendaftar untuk menjadi Ketua setelah diadakan penjaringan bakal calon. Maka ketua periode ini dipilih secara aklamasi dan saya sendiri ditunjuk oleh perwakilan anggota dari masing-masing bagian,” Ungkap Fitriyadi, Ketua terpilih PSP SPN PT BSSS.

Baca juga:  PRESIDEN JOKOWI TERBITKAN PP NO 48/2020

Kembalinya Fitri menjadi Ketua, melanjutkan tampuk kepemimpinan ditingkat basis, dirinya melakukan perombakan dan penambahan komposisi pengurus. Semula hanya 5 orang pengurus, sekarang menjadi 9 orang pengurus. “Yang pasti harapannya, pengurus bisa saling bekerjasama dan belajar bersama agar mampu menghadapi tantangan di masa yang akan datang.” Imbuhnya.

Hadir dalam pelantikan pengurus, perwakilan DPC SPN Kabupaten Tangerang Endang Sumantri memberikan pesan agar ke depannya pengurus yang baru bisa amanah dan bekerja lebih baik.

“Juga taat kepada AD/ART (SPN), sehingga roda organisasi berjalan lancar dan anggota tambah solid,” pungkasnya.

SN 01/Editor