Dana bantuan yang terkumpul diwujudkan berupa terpal, selimut dan tikar

(SPN News) Semarang, (4/9/2018) musibah bencana alam yang menimpa provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) yang berupa gempa bumi masih meninggalkan duka dan trauma yang mendalam hingga saat ini, khususnya bagi para korban yang masih berada di pengungsi. Tidak mengherankan apabila banyak pihak yang tergugah untuk memberikan bantuan sebagai wujud kepedulian terhadap sesama.

Seperti yang dilakukan oleh DPC SPN Kabupaten Semarang yang mengkoordinir seluruh PSP SPN yang ada di Kabupaten Semarang dalam pengumpulan dana bantuan. Dana bantuan yang terkumpul di wujudkan berupa berupa terpal, selimut, dan tikar. Bantuan ini rencananya akan di salurkan langsung kepada para korban di lombok melalui DPD SPN NTB dengan menggunakan jasa pengiriman paket.

Baca juga:  DIALOG SOSIAL SERIKAT PEKERJA YOGYAKARTA

Nurdin Makruf selaku Sekretaris DPC SPN Kabupaten Semarang menyatakan bahwa Keluarga besar DPC SPN Kabupaten Semarang turut prihatin terhadap bencana yang terjadi di NTB.

“Kami sudah melakukan koordinasi dengan pengurus DPD SPN NTB terkait bantuan yang akan kami berikan dan kami berharap dengan bantuan ini dapat di di manfaatkan oleh para korban gempa dengan sebaik – baiknya,”.

Wulan/Editor