(SPN News) Pekalongan, 26 September 2016 DPC SPN Kota dan Kabupaten Pekalongan melakukan aksi solidaritas bersama untuk mendukung perjuangan pekerja PT Bamatex yang tergabung dalam Forum Perjuangan Buruh Indonesia (FPBI). Aksi solidaritas ini dilakukan di kantor Dinsosnakertrans Kajen Kabupaten Pekalongan dan diikuti oleh 75 orang. Tujuan dari aksi ini adalah untuk mendukung dan mengawal proses mediasi pekerja PT Bamatex yang di PHK sepihak.

Aksi dimulai pukul 10.00 WIB dan dipimpin oleh korlapnya yaitu Azam. Sebelum proses mediasi, peserta aksi melakukan orasi yang intinya menuntut agar management PT Bamatex mempekerjakan kembali 108 pekerja PT Bamatex yang telah di PHK sepihak. Dalam proses mediasi hadir Purwadi yang mewakili FPBI, Damirin mewakili perusahaan dan mediator yaitu Tri Haryanto, Abdul Kholik dan Eko.

Baca juga:  GUBERNUR BANTEN TIDAK GENTAR MESKI DIANCAM AKAN DIDEMO

Proses mediasi berjalan alot, masing-masing pihak tetap bersikukuh kepada pendiriannya masing-masing. Mediator berusaha untuk menengahi dan memberi solusi. Tetapi karena masing-masing pihak bersikeras maka mediasi ini berakhir dengan tidak ada kesepakatan, padahal ini merupakan mediasi yang ketiga. Apabila mengikuti aturan yang ada maka mediator selanjutnya akan mengeluarkan anjuran.

Dan setelah perundingan ini dinyatakan berakhir, maka massa aksi solidaritas pun membubarkan diri dengan tertib.

 

Masud/Coed