PSP SPN PT Pancarima Ekabrothers melakukan penggalangan dana untuk membantu korban bencana tsunami di provinsi Banten dan Lampung

(SPN News) Tangerang, bertempat di depan gerbang PT Pancaprima Ekabrothers pada (26/12/2018) PSP SPN PT Pancaprima Ekabrothers mengadakan bakti sosial yakni penggalangan dana perduli Banten -Lampung. Ini adalah salah satu bentuk wujud sumbangsih atau solidaritas sebagai rasa peduli sesama atas terjadinya bencana tsunami yang menimpa saudara-saudara kita yang ada di Banten dan Lampung

Kegiatan ini dilakukan pada saat sebelum masuk kerja, dengan penuh keikhlasan beberapa Perwakilan Anggota ikut serta dalam penggalangan dana perduli Banten dan Lampung tersebut. Menurut salah satu pengurus PSP SPN PT Pancaprima Ekabrother Kosasih mengatakan ”ini adalah salah satu cara kita untuk meringankan beban saudara kita dan bentuk kepedulian terhadap saudara kita yang sedang terkena musibah dan kita ikut merasakan beban yang dirasakan saudara saudara kita yang ada di Banten dan Lampung  karena kita yang berada di Tangerang adalah keluarga besar Banten dan semoga korban yang belum diketemukan dapat segera ditemukan dan yang ditinggalkan diberikan kesabaran atas cobaan yang menimpa”.

Baca juga:  PENGURUS SP DIPHK, BURUH PT DONGAN KREASI UNJUK RASA

Sementara itu Esti wulansarai salah satu Perwakilan Anggota yang merupakan karyawan PT Pancaprima Ekabrothers mengatakan “walaupun hujan turun tidak menghalangi untuk ikut serta  dalam menggalang dana solidaritas semoga saja bisa berguna dan mengurangi penderitaan yang sedang dialami oleh saudara-saudara kita disana”.

Kegiatan penggalangan dana ini akan dilaksanakan selama 3 hari.

Aprlianti/Editor