SPN Kabupaten Morowali memperingati MAY DAY dengan melakukan kegiatan bakti sosial
(SPNNews) Bahodopi, Hari Buruh atau yang dikenal dengan sebutan mayday selalu diperingati setiap tanggal 1 mei oleh seluruh buruh dari berbagai negara tak kecuali di indonesia dengan melakukan demonstrasi di tempat-tempat tertentu untuk menyuarakan tuntutannya. Namun Mayday tahun 2020 ini terasa berbeda selain karena adanya pandemi corona atau covid-19 juga bertepatan dengan bulan suci ramadhan 1441 Hijriyah.
Meski begitu buruh-buruh yang berada di kawasan PT Indonesia Morowali Industrial Park (IMIP) Morowali Sulawesi Tengah yang tergabung dengan Serikat Pekerja Nasional (SPN) tetap semangat memperingati hari buruh internasional pada tanggal 1 mei hari ini dengan melakukan pengemprotan disinfektan demi memutus rantai virus corona di rumah-rumah warga, pasar juga fasilitas umum lainnya, selain itu juga membagikan sabun antiseptic serta masker di kecamatan bahodopi Kabupaten Morowali Sulawesi Tengah.
“Alhamdulilah kegiatan hari buruh internasional berjalan dengan lancar. Kami sangat senang karena kegiatan bakti sosial pembagian masker, sabun antiseptic dan penyemprotan desinfektan di sambut dengan baik oleh masyarakat. Banyak masyarakat yang kami jumpai di lokasi kegiatan sangat berterima kasih pada teman-teman SPN. Sebelumnya kami melakukan pemasangan banner dan spanduk terkait penolakan omnibus law yang masih terus dibahas oleh DPR” ujar Ketua PSP SPN PT Indonesia Guang Ching Nickel and Stainless Steel Industry (GCNS) Andi Hamka melalui telphone selulernya.
SN 08/Editor