SPNews Yogyakarta, 17 Agustus 2024 – Bertempat di Hotel Matahari, Jalan Parangtritis No.123, berlangsung peringatan Anniversary Serikat Pekerja Nasional (SPN) yang ke-21. Mengusung tema “Kuatkan Semangat & Solidaritas Menuju SPN Hebat”, acara ini menjadi momentum penting untuk menapak tilas sejarah perjuangan SPN serta memperkokoh semangat solidaritas di kalangan anggotanya.
Acara peringatan ini dihadiri oleh perwakilan Dewan Pimpinan Daerah (DPD) dan Dewan Pimpinan Cabang (DPC) dari seluruh Indonesia, anggota SPN, serta tamu undangan. Kehadiran mereka menjadi saksi penting atas perjalanan panjang SPN dalam memperjuangkan hak-hak pekerja di Indonesia.
Peringatan dimulai dengan tarian Gambyong yang memukau dari adik Ira dan adik Tera, yang merupakan anggota sanggar Sugeng Brebag, Sleman, Yogyakarta. Tarian ini memberikan nuansa budaya yang kental, menambah khidmat suasana acara.
Ketua Panitia, Pramuji Hari Purnama, S.H., dalam sambutannya menegaskan pentingnya acara ini sebagai refleksi sejarah perubahan nama Serikat Pekerja Tekstil, Sandang, dan Kulit (SPTSK) menjadi Serikat Pekerja Nasional (SPN). “Pemilihan Hotel Matahari sebagai lokasi acara ini bukan tanpa alasan. Di tempat inilah sejarah perubahan nama SPTSK menjadi SPN terjadi. Melalui peringatan ini, kita diingatkan akan perjalanan panjang dan tantangan yang dihadapi SPN. Dalam usia yang ke-21 ini, kita harus semakin cerdas dan tepat dalam memperjuangkan hak-hak anggota serta isu-isu ketenagakerjaan yang ada. Konsep ‘SPN Hebat’ menjadi pekerjaan rumah yang harus diimplementasikan di setiap daerah,” ujar Pramuji.
Harsono, mewakili DPD SPN Daerah Istimewa Yogyakarta, juga menyampaikan terima kasih atas kehadiran para tamu undangan dan anggota SPN dalam acara ini. Ia menegaskan bahwa dengan kepemimpinan dan pengurusan yang baru, DPD SPN Yogyakarta akan terus melaksanakan amanah perjuangan demi tercapainya cita-cita SPN Hebat.
Ketua Umum DPP SPN, Iwan Kusmawan, S.H., dalam sambutannya menekankan pentingnya menjaga soliditas organisasi dan menguatkan anggota untuk memperbesar SPN di seluruh Indonesia. “Anggota SPN harus selalu menjaga soliditas organisasi dan memperkuat semangat untuk membesarkan SPN di seluruh Indonesia. 21 tuntutan SPN, sama seperti usia ke-21 tahun ini, menjadi tanggung jawab kita bersama untuk diselesaikan,” tegasnya.
Anniversary ke-21 SPN ini juga dimeriahkan dengan pembagian hadiah utama, antara lain satu unit handphone, TV LED, kompor gas, kipas angin, dan berbagai hadiah menarik lainnya, yang semakin menambah kemeriahan acara.
(SN-14)