​DPC SPN Kota Tangerang mengadakan pelatihan kepemimpinan bagi pengurus/perwakilan anggota PSP SPN se – Kota Tangerang

(SPN News ) Tangerang,  DPC SPN Kota Tangerang pada 23/02/2018 mengadakan pelatihan kepemimpinan. Pelatihan ini  diselenggarakan di PT Selindo dan dihadiri oleh perwakilan PSP SPN se – Kota Tangerang. Dalam sambutan Ketua DPC SPN Kota Tangerang  Aris Purwanto mengatakan bahwa tujuan dari diadakannya kegiatan ini adalah untuk membentuk seorang pemimpin yang berkarakter dan bisa memimpin anggota kearah yang lebih baik.

Dalam pelatihan ini ada beberapa materi yang disampaikan oleh narasumber. Rukati menyampaikan tentang apa arti kepemimpinan,  tujuan, tugas dan fungsinya.  Diantaranya adalah agar memahami tugas pemimpin untuk merencanakan, mengorganisir, mengarahkan, mengendalikan, mengkoordinasikan dan mengkomunikasikan sehingga memudahkan untuk mencapai tujuan.

Baca juga:  MEDIASI PERTAMA PHK SEPIHAK PEKERJA PT PANDANARUM KENANGA TEXTILE

Narasumber yang kedua yakni Mansyur menyampaikan tentang kepemimpinan dan tipe kepemimpinan yang tujuannya agar peserta memahami perbedaan pemimpin dan kepemimpinan. Dan yang menjadi narasumber yang terakhir adalah Aris Purwanto yang menyampaikan tentang komunikasi efektif yang tujuannya adalah agar peserta mengetahui bagaimana komunikasi yang baik dan efektifpektif agar pesan yang disampaikan diterima sesuai dengan tujuan yang diinginkan. Dan menjelaskan tiga bentuk  komunikasi beserta kekuatan dan kelemahannya.

Aprilianti Banten 3/Editor