(SPN News) Serang 18 Juli 2017, Komite Perempuan (KP) Provinsi Banten mengadakan acara halal bihalal dan rapat yang diadakan di kantor DPD SPN Provinsi Banten. Acara ini di mulai dari pukul 10.15 WIB dan dihadiri oleh anggota Komite Perempuan se-provinsi Banten yakni dari daerah Kota Tangerang, Kabupaten Tangerang, Kabupaten Serang,  beberapa pengurus DPC SPN se-Provinsi Banten, pengurus DPD SPN Banten dan Ketua KP Nasional SPN ibu Erlina Subandijah. Acara ini selain untuk halal bihalal dan silaturahim sekaligus untuk membahas persiapan KP Provinsi Banten dalam mengikuti Jambore Nasional KP SPN yang akan diselenggarakan pada tanggal 15 September 2017 – 16 September 2017 yang rencananya akan diselenggarakan di hotel resort Griya Astuti Cisarua Bogor Jawa Barat.

Baca juga:  PHK MENURUT UNDANG - UNDANG NO 13/2003 TENTANG KETENAGAKERJAAN

Acara Halal Bihalal ini dipandu oleh saudari Intan Indria Dewi pengurus DPD SPN Banten, kemudian acara dilanjutkan dengan serangkaian sambutan, diawali dengan sambutan ibu Erlina Subandijah yang menyampaikan agar seluruh yang hadir dapat menjaga kekompakan dan tetap semangat dalam berjuang. Sambutan berikutnya disampaikan oleh Sekretaris DPD SPN Provinsi Banten bapak Yudi Supriadi yang menyampaikan kebanggaannya terhadap KP Provinsi Banten. Sambutan terakhir disampaikan oleh Ketua DPD SPN Provinsi Banten bapak Ahmad Saukani yang menyampaikan bahwa dalam berorganisasi sebenarnya adalah sebuah proses untuk mencari jati diri yang pada akhirnya dapat membentuk dan menjadikan diri menjadi seorang pemimpin.

Setelah ishoma dilanjutkan dengan pembahasan tentang persiapan jambore yang disampaikan oleh ketua KP Provinsi Banten yakni saudari Nur Latifah. Dalam rapat tersebut dibahas tentang acara dan kegiatan jambore yang akan diikuti. Kegiatan dalam Jambore tersebut diantaranya adalah workshop, perlombaan dan seminar. Dan ditekankan agar setiap PSP dapat mengirimkan anggota KPnya untuk mengikuti Jambore tersebut secara maksimal. Acara ditutup pukul 15.00 WIB.

Baca juga:  SETELAH TUTUP GERAI, MATAHARI TURUNKAN UPAH PEKERJA

Aprilianti Banten 3/Coed/Editor