Kongres VII Serikat Pekerja Nasional sebagai refleksi akhir organisasi selama periode 5 tahun dan sebuah awal untuk kepengurusan baru untuk membuat resolusi organisasi selama 5 tahun ke depan.

(SPN News) Jakarta, Kongres VII SPN telah usai perhelatannya. Banyak cerita yang bisa dibagikan oleh para delegasi dari perhelatan akbar ini. Selain seremonial pembukaan yang meriah dengan tampilan luar biasa juga hadirnya para tamu undangan dari afiliasi internasional dan nasional, lembaga-lembaga negara juga dari pemerintahan. Dan tentunya sebuah cerita yang akan menjadi catatan sejarah organisasi yaitu pemilihan ketua umum.

Dalam pembukaan dibacakan ikrar SPN yang bertujuan untuk kembali membangkitkan ruh perjuangan organisasi. Dengan tema “Bangkit bersama menghadapi era industri 4.0“ sudah seharusnya organisasi mulai menata sistem mengikuti perkembangan. Seperti yang disampaikan oleh Presiden IndustriaALL dalam sambutannya bahwa ketika sekarang revolusi industri 4.0 maka organisasi pun harus pula menjadi organisasi 4.0. Inilah tantangan besar organisasi baik itu secara internal maupun eksternal.

Baca juga:  YANG PERLU DIKETAHUI DALAM BERPUASA RAMADHAN

Terpilihnya Ketua Umum, Djoko Heryono, S.H menjadikan sebuah harapan baru dalam komposisi personalia kepengurusan Dewan Pimpinan Pusat Serikat Pekerja Nasional (DPP SPN). Sesuai visi dan misi yang disampaikan dalam pencalonan Ketua Umum maka harapannya bahwa hal tersebut bisa direalisasikan. Resolusi kepengurusan baru adalah pembenahan dalam segala hal. Satu yang hal yang menjadi bagian penting dalam eksistensi organisasi yaitu iuran anggota. Dimana organisasi bisa hidup adalah dengan iuran tersebut.

Masih sangat banyak hal yang harus didiskusikan bersama untuk kemajuan organisasi. Namun, sebagai anggota juga diharapkan paham akan tata aturan yang tertuang dalam AD/ART organisasi. Bahwa sebagai anggota mempunyai kewajiban selain daripada menuntut hak sebagai anggota. Mari bersama-sama saling memahami hak dan kewajiban dalam organisasi sesuai fungsi dan kedudukannya. Kebersamaan adalah falsafah bangsa ini yang harus kita sama-sama implementasikan dalam berbagai hal.

Baca juga:  BURUH KONTRAK JANGAN TAKUT DI-PHK

Wujudkan semangat “ Bangkit Bersama menghadapi Era Industri 4.0 “

Dede Hermawan/Editor