(SPNEWS) Yogyakarta, bertempat di Prime Cailendra Hotel Jalan Taman Siswa Yogyakarta Serikat Pekerja Nasional (SPN) mengadakan rapat panitia kerja (PANJA) untuk pembahasan AD ART dan RAPBO mulai 8 – 10 April 2017. Acara pembukaan dimulai pukul 13.30 WIB dengan sambutan dari Ketua DPD SPN DIY Yogyakarta Abu Taukit selaku tuan rumah, dilanjutkan sambutan dari ketua Umum DPP SPN Iwan Kusmawan, S.H sekaligus membuka acara rapat panitia kerja. Sebelum rapat panja, acara diawali dengan sosialisasi dari BPJS Ketenagakerjaan wilayah Yogyakarta Jawa Tengah tentang program tambahan untuk peserta BPJS Ketenagakerjaan. Acara pembukaan ini dihadiri juga oleh pengurus PSP SPN se-DIY Yogyakarta dan juga pengurus atau perwakilan dari 8 (delapan) Dewan Pimpinan Daerah SPN di Indonesia.

Panja atau panitia kerja adalah badan yang dibentuk dan terbentuk karena adanya  amanat dari hasil Majenas III Medan bulan Januari 2017 dan juga hasil dari rapat panja ini nantinya akan dilaporkan pada Majenas IV SPN tahun 2018, sebagai mana seperti yang disampaikan Iwan Kusmawan, S.H dalam sambutan pembukaannya. Sedangkan tugas dari panja itu sendiri adalah untuk membahas tentang revisi AD ART dan juga RAPBO SPN sebagai organisasi pekerja. Unsur panja atau panitia kerja merupakan perwakilan dari kepengurusan DPD SPN di seluruh Indonesia.

Baca juga:  DEMO KREATIF BURUH BERAKSI DENGAN MARCHING BAND

Rapat panja sendiri dimulai pukul 16.00 wib dengan pembahasan AD ART, akan tetapi baru dimulai pembukaan rapat sampai dengan pukul 18.00 WIB rapat mengalami dead lock atau tidak sepakat ketika forum baru membahas masalah pembukaan. Akhirnya pimpinan rapat Djoko Heriono , S.H menyatakan rapat diskors sampai dengan hari minggu pagi, kepada masing-masing anggota panja untuk melakukan pembahasan AD/ART secara internal terlebih dahulu, baru pada hari minggu jam 08.00 WIB rapat kembali dimulai.

Hari ke-2 atau hari minggu tepat pukul 08.15 WIB rapat panja dimulai lagi dan dipimpin oleh pimpinan rapat bapak Djoko Heriono, S.H dan tidak seperti pada hari pertama kemarin, rapat hari ini berjalan lancar sampai dengan pukul 17.00 WIB panitia sudah menyelesaikan pembahasan tentang Anggaran Dasar organisasi walaupun ada beberapa yang mengalami penundaan pembahasan dan disetujui di forum. Diharapkan sampai dengan hari Senin tanggal 10 April 2017 besok forum bisa menyelesaikan pembahasan Anggaran Rumah Tangga SPN.

Baca juga:  SPN KABUPATEN MOROWALI TUNTUT PERBAIKAN KESEJAHTERAAN

Heri/Coed