Subang, Jawa Barat – Dewan Pimpinan Cabang Serikat Pekerja Nasional (DPC SPN) Kabupaten Subang menggelar Konferensi Cabang di kantor sekretariat, mengumpulkan empat pimpinan serikat pekerja di bawah naungannya. Acara ini menjadi tonggak strategis untuk memperkuat peran organiser dan menyusun rencana aksi Hari Buruh Internasional (May Day) 2025 yang jatuh pada 1 Mei mendatang.

Dalam suasana penuh semangat, konferensi ini fokus pada penguatan struktur organisasi di tingkat akar rumput. Para peserta membahas langkah-langkah untuk memperluas jaringan anggota dan menyusun agenda aksi yang akan menggema di Subang.

Ketua DPC SPN Kabupaten Subang, Indra Kadarsyah, menegaskan peran penting organiser dalam gerakan buruh.

“Organiser adalah ujung tombak perjuangan kita. May Day 2025 bukan hanya peringatan, tapi panggung untuk menuntut hak-hak buruh. Kita harus masif, sistematis, dan terorganisir menghadapi tantangan ketenagakerjaan saat ini,” ujar Indra.

Ia juga menyerukan konsolidasi lintas sektor agar gerakan buruh di Subang semakin solid. Konferensi ini menghasilkan sejumlah kesepakatan, termasuk rencana aksi May Day 2025 yang akan melibatkan ratusan buruh dari berbagai industri.

Baca juga:  SELURUH PSP SPN DI KAWASAN PT. IMIP KEMBALI KRITIK TINDAKAN MANAJEMEN YANG MENGHALANGI KEGIATAN SERIKAT PEKERJA

SPN Subang berkomitmen untuk terus memperjuangkan keadilan dan kesejahteraan pekerja. Dengan semangat solidaritas, mereka siap menjadikan May Day 2025 sebagai momentum kuat untuk menyuarakan aspirasi buruh di tingkat lokal maupun nasional.

(SN-27)