Sobari terpilih sebagai Pangkomda Laskar Nasional dan Siti Saano sebagai Ketua Komite Perempuan DKI Jakarta

(SPN News) Jakarta, pada (10/9/2019) DPD SPN DKI Jakarta mengadakan Rapat koordinasi daerah (Rakorda) dalam rangka evaluasi kinerja kepengurusan dan juga meminta masukan tentang kepemimpinan di Laskar Nasional dan Komite Perempuan DKI Jakarta, mengingat kekosongan kepemimpinan di dua sayap organisasi tersebut. Rakor ini dihadiri oleh pengurus DPD SPN dan perwakilan DPC SPN di DKI Jakarta.

Ketua DPD SPN DKI Jakarta Muhammad Andre Nasrullah mengingatkan agar keberadaan Laskar Nasional dan Komite Perempuan di DKI Jakarta semakin disolidkan mengingat ke depannya banyak kegiatan yang akan melibatkan kedua sayap organisasi tersebut. Untuk Panglima Komando Daerah (Pangkomda) disepakati dipimpin oleh Sobari yang selanjutnya ditugaskan untuk mendata anggota Laskar Nasional DKI Jakarta. Sedangkan untuk kepengurusan Komite Perempuan (KP) DKI Jakarta sepakat memilih Siti Saano sebagai Ketua dengan Wakil Ketua Amani Satria, Sekretaris Yuliyati, Wakil Sekretaris Waryati dan Bendahara Arna. Ketua terpilih KP akan rapat kerja di minggu pertama untuk membentuk KP di tingkat cabang di masing – masing wilayah

Baca juga:  MENJAMIN PERLINDUNGAN PEKERJA PEREMPUAN DARI KEKERASAN

Dalam rakor kali ini juga anggota Dewan Pengupahan periode 2019 – 2022 dari SPN Sujito menyampaikan kegiatan Dewan Pengupahan yaitu terkait persiapan sidang – sidang serta survei pasar berdasarkan Kebutuhan Hidup Layak (KHL) di 28 Agustus,18 September dan 2 Oktober 2019 untuk penentuan upah 2020 hanya sebagai pembanding ketentuan di PP 78/2015.

SN 06/Editor