Untuk mengetahui kondisi kerja dan permasalahan – permasalahan yang ada di lingkungan kerja PT Ungaran Sari Garments terutama permasalahan buruh perempuan

(SPN News) Ungaran, Sabtu (10/11) bertempat di Gedung Training Center PT Ungaran sari Garments Unit Ungaran, PSP SPN PT Ungaran sari Garments menerima kunjungan kerja dari DPP SPN, Industri ALL dan SETCA – BBTK Belgia. PT Ungaran sari Garments merupakan anggota SPN di Kabupaten Semarang dengan jumlah anggota kurang lebih 14 ribu Orang yang terbagi dalam 3 unit kerja, yaitu Ungaran Sari Garments unit Ungaran, Ungaran Sari Garments unit Congol dan yang ketiga Ungaran Sari Garments unit Pringapus. Pada kesempatan ini hadir Domeniq dan Frederik dari SETCA-BBTK, serta Darlina Lumban Toruan Sihombing Koordinator Projeck Industri ALL. Kunjungan kerja ini bertujuan untuk mengetahui kondisi kerja dan permasalahan – permasalahan yang ada di lingkungan kerja PT. Ungaran Sari Garments terutama permasalahan buruh perempuan. Selain itu di harapkan dengan adanya kerja sama dengan BBTK mampu meningkatkan densitas dan juga kemampuan anggota menjadi kader – kader organisasi.

Baca juga:  MENAKER BARU BUKA DIALOG DENGAN BURUH

Domeniq dan Frederik pada kunjungan ini mengatakan bahwa tujuan mereka berkunjung itu ingin berbagi pengalaman tentang masalah buruh perempuan yang terjadi di Belgia, serta ingin memgetahui permasalahan buruh yang ada di indonesia khususnya buruh perempuan. Mereka berharap bisa membawa permasalahan-permasalahan itu ke negaranya dan akan mencari solusi- solusi untuk mengatasi masalah tersebut.

Pada kesempatan ini Sugiyanto selaku bidang Organisasi DPP SPN juga berharap dengan meningkatnya investasi di Jawa Tengah dan Jawa Tengah ke depan bisa menjadi basis kembali SPN untuk memenuhi densitas SPN selaku organisasi yang besar di Indonesia.

Selain dihadiri oleh Pengurus PSP SPN PT Ungaran Sari Garments, hadir pula perwakilan anggota buruh perempuan dari PT Ungaran sari garments itu sendiri dan juga perwakilan anggota buruh perempuan dari PT Golden Flower dan PT Pertiwi Indomas. Keduanya merupakan anggota SPN di Kabupaten Semarang. Kunjungan serupa juga dilakukan sebelumnya di PSP SPN PT Samkyung Jaya Garments yang juga merupakan anggota SPN di Kabupaten Semarang.

Baca juga:  KADISNAKER JAWA TIMUR SEBUT UPAH MINIMUM DI RING SATU KEMUNGKINAN TIDAK NAIK

Dalam kesempatan ini para buruh perempuan yang hadir menyatakan bahwa sudah tidak ada lagi permasalahan di lingkungan kerja PT Ungaran Sari Garments. Mereka mengaku bahwa smua hak sebagai karyawan sudah terpenuhi dengan baik. Terutama hak sebagai buruh perempuan, semisal cuti haid dan melahirkan.

Wulan/Editor