(SPNews) Jakarta, (21/4/2016) Solidarity Center (SC) bekerja sama dengan Dewan Eksekutif Nasional Konfederasi Serikat Pekerja Nasional (DEN KSPI) menyelenggarakan pelatihan media di Solidarity Center, gedung Cimandiri One Lt 4 jalan Cimandiri No 1 Cikini Jakarta Pusat. Pelatihan ini diikuti oleh tim media dari afiliasi KSPI, yaitu tim dari SPN (3 orang), FSP FARKES (1 orang), FSPMI (1 orang) dan PGRI (1 orang). Hadir pula Direktur Solidarity Center David W, Willy (SC), Sekjen KSPI M Rusdi dan narasumber M Hervin serta Kahar S Cahyono. Tujuan dari pelatihan ini adalah untuk mensinergikan tim media KSPI juga untuk menambah wawasan tentang jurnalistik.
Pelatihan dimulai pukul 10.00 WIB diawali dengan pembukaan, kemudian sambutan dari Willy yang mewakili Direktur Solidarty Center David W. Kemudian dilanjutkan dengan penyampaian materi pengenalan Media KSPI dan Autopost Media Sosial oleh M Hervin. Disampaikan juga mengenai Jobdesk dan Target dari Media KSPI. Pelatihan ini berjalan secara interaktif karena peserta dapat langsung bertanya disaat penyampaian materi. Setelah isoma, pukul 13.00 WIB acara dilanjutkan dengan sambutan dari Sekjen KSPI M Rusdi. Dalam sambutannya M Rusdi menyampaikan bahwa “perjuangan lewat Media menjadi alternatif lain bagi Buruh selain turun ke jalan”. Jadi kedepannya Media KSPI harus berperan besar dalam menyuarakan aspirasi/suara buruh. Selanjutnya pelatihan dilanjutkan dengan penyampaian materi penulisan dasar dan reportase kegiatan oleh Kahar S Cahyono, sama seperti penyampaian materi sebelumnya berlangsung dalam suasana santai dan interaktif sehingga point-point penting dalam pelatihan ini bisa diterima dengan baik oleh para peserta terbukti dengan adanya diskusi yang aktif antara narasumber dan peserta.
Pelatihan ditutup pukul 15.00 WIB oleh Direktur Solidarity Center David W. Dalam kesempatan itu David menyatakan bahwa peran media menjadi sangat penting dan berharap kerja sama Solidarity Center dan KSPI dapat terus dilanjutkan.
SHANTO/JABAR 6/CoED