Penggalangan dana yang dilakukan oleh PSP SPN PT Pancaprima Ekabrothers untuk membantu perjuangan buruh PT JABATEX

(SPN News) Tangerang, (2/04/2019) seperti yang telah diberitakan sebelumnya bahwa Debitur PT JABATEK telah dalam pailit dinyatakan Insolvensi pada sidang ketiga lanjutan (21/12/2018) dijakarta, aset- aset PT JABATEX yang berupa tanah seluas 14 Hektar berikut bangunan dan berikut mesin di dalamnya telah beralih menjadi hak milik Bank Panin.

Kasus ini sudah berjalan kurang lebih 4 tahu dan perjuangan masih sangat panjang juga melelahkan, hal ini menjadi pelajaran yang berharga agar buruh tidak serta merta dengan emosional meminta sebuah perusahaan untuk dipailitkan tapi dikaji dahulu serta diteliti aset-aset yang dimiliki oleh perusahaan.

Baca juga:  PEKERJA INFORMAL BERBASIS ONLINE PERLU DIFORMALKAN

Dalam hal ini DPC SPN Kota Tangerang menginstruksikan kepada PSP SPN se-Kota Tangerang untuk penggalangan dana solidaritas PT JABATEK, maka sebagai bentuk solidaritas PSP SPN PT Pancaprima Ekabrothers (PPEB) melakukan penggalangan dana solidaritas peduli PT JABATEK di lingkungan perusahaan. Menurut Zainudin pengurus PSP SPN PT PPEB “Ini kami lakukan sebagai bentuk solidaritas semoga ini menjadi momentum yang baik untuk terus dijalankan bahwa peduli terhadap sesama pekerja/buruh menjadi tanggung jawab bersama kepada saudara-saudara kita yang senasib sepenanggungan”.

SN 04/Editor