DPP SPN mengadakan pertemuan dengan Better Work Indonesia untuk membahas berbagai isu ketenagakerjaan dan peluang kerjasama

(SPN News) Jakarta, bertempat di Kantor DPP SPN pada (23/4/2019) dilakukan pertemuan antara DPP SPN dengan Better Work Indonesia (BWI). Maria Vasquez, Albert B dan Muhammad Anis diterima oleh Ketua Umum SPN Djoko Heriyono dan beberapa Pengurus DPP SPN yang lain. Dalam kesempatan ini dibahas beberapa hal terkait isu ketenagakerjaan yang berkembang khususnya yang berada di sektor tekstil, garmen, sepatu dan produk kulit.

Djoko Heriyono mengungkapkan bahwa berbagai permasalan yang timbul diantaranya adalah : makin menurunnya densitas SP/SB, relokasi karena ada perbedaan upah yang cukup tajam, permasalahan upah dan kekerasan berbasis gender. Maria Vasquez menyatakan bahwa BWI akan konsen dengan permasalahan ketenagakerjaan yang ada. Kiprah BWI ini akan memasuki fase ke empat dan akan berjalan selama empat tahun ke depan.

Baca juga:  LEBARAN SUDAH LEWAT, THR BELUM DIBAYAR

SN 09/Editor