SPN Kabupaten Morowali bekerja sama dengan Kerukunan Keluarga Bua Luwu (KKBL) untuk membantu korban banjir Masamba 

(SPN News) Bahodopi, Serikat pekerja Nasional (SPN) Kabupaten Morowali galang keja sama dengan Kerukunan Keluarga Bua Luwu (KKBL) untuk korban banjir Masamba yang terjadi beberapa pekan lalu (13/08/20).

Ketua panitia pelaksana kegiatan sosial Serikat Pekerja Nasional (SPN) Morowali Aris mengucapkan banyak terima kasih kepada saudara-saudara dari Kerukunan Keluarga Bua Luwu (KKBL) yang telah bekerjasama dan mempercayai untuk penyalurannya.

“Insya AlLAH, bantuan yang kami terima dari beberapa lembaga salah satunya dari KKBL akan sampai di tangan yang jelas di lokasi banjir Masamba. Insya Allah

, hari minggu (16/8/2020) kami akan berangkat ke Masamba. Bantuan yang kami tampung akan kami salurkan sendiri dengan mendelegasikan relawan kami yang secara langsung terjun ke lapangan” terangnya.

Baca juga:  SPN KABUPATEN PEKALONGAN MENYAMBUT MAY DAY

Sementara Koordinator lapangan KKBL Sugianto Majid mengatakan Alhamdulillah, Allah maha kuasa atas petunjuk dan hidayahnya akhirnya niat baik kami bisa terlaksana dan penyaluran bantuan berupa alat pelindung diri ini kami titipkan penyalurannya melalui Serikat Pekerja Nasional (SPN) Morowali.

“Selain alat pelindung diri, ada juga pakaian layak pakai dan satu karung beras seberat 50 kg. Semoga melalui bantuan ini sebagai simbol bahwa kami peduli terhadap Masamba” Ucap Sugianto.

SN 08/Editor